Sistem Penunjang Keputusan Rekomendasi Penerimaan Beasiswa Menggunakan Metode SAW

Sistem Penunjang Keputusan Rekomendasi Penerimaan Beasiswa Menggunakan Metode Simple Additive Weighting (SAW). Decision Support System for Scholarship Grant Recommendation Using Simple Additive Weighting (SAW) Method

oleh : Muhammad Ardian Rizaldy Azhar dan Imam Suharjo di Program Studi Teknik Informatika, Fakultas Teknologi Informasi, Universitas Mercu Buana Yoyakarta. Alamat Jl. Wates Km. 10 Yogyakarta, Indonesia

ABSTRAK : Beasiswa merupakan suatu pemberian bantuan yang diberikan perorangan, kepada pelajar ataupun mahasiswa untuk kepentingan pendidikan. Selama ini kita masih banyak melihat beasiswa yang pemberiannya tidak tepat. Pemberian beasiswa yang salah sasaran dapat menyebabkan suatu ketidak adilan dalam sistem pendidikan.Dalam penelitian ini, peneliti bertujuan membuat system penunjang keputusan penerimaan beasiswa menggunakan metode Simple Additive Weighting (SAW) yang diperoleh dari hasil input data berupa penghasilan orang tua, aset kendaraan, kondisi rumah dan lainlain. Penelitian dilakukan untuk menentukan keakuratan hasil yang diperoleh setelah menerapkan metode Simple Additive Weighting (SAW) dalam sistem yang dibuat.Berdasarkan pengujian yang dilakukan oleh sistem yaitu sebanyak 36 data siswa, mendapat tingkat keakuratan 83.80% menggunakan seluruh data yang ada.

Kata Kunci : Penerimaan, Beasiswa, Simple Additive Weighting (SAW)

Full Paper bisa dlilihat di sini


Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *