Rasulan Gunungkidul salah satu dari 25 Potensi Kekayaan Budaya yang ada terdata di DIY. Ya rasulan berasal dari gunungkidul, ada yang menamakan bersih dusun. Biasanya diseelenggarakan pada tingkatan dusun (padukuhan) atau gabungn beberapa padukuhan. Rasulan masuk dalam delapan (8) Budaya resmi terdaftar sebagai Kekayaan Intelektual Komunal (KIK) di tahun 2022 ini.
KIK itu apa?
Kekayaan Intelektual Komunal (KIK) yang mencakup ekspresi budaya tradisional (EBT), pengetahuan tradisional (PT), sumber daya genetik (SDG) dan indikasi geografis (IG) apabila dikelola dengan baik dapat membuka peluang sumber perekonomian daerah dan negara.
Hak kekayaan intelektual komunal (KIK) ini tidak dimiliki secara personal namun dimiliki secara bersama atau komunal oleh komunitas adat yang disusun, dijaga, dan diperlihara oleh tradisi. Selain ekpresi budaya tradisional, dalam kekayaaan intelektual komunal dikenal pula pengetahuan tradisional (traditional knowledge), indikasi geografis dan sumber daya genetik.
Kembali ke Rasulan
Pada era sebelum Pandemi Covid19, rasulan benar² ramai dan hidup. menghidupkan gurub, rukun, muter ekonomi warga dan nambah srawung dan silaturahmi. Selain jadi budaya, hiburan juga menaik wisatawan. Dah jadi “tradisi” juga sebagian besar warga perantau Gunungkidul di Luar kota sudah menjadwalkan “mudik”. Mudik para perantau bisa dijawal tiap musim rasul dan Lebaran. Tiap daerah/Pedukuhan sudah punya jadwal rasul sendiri². Jadwal biasanya sekitar bulan Mei-September.. “Musim Rasulan” di Gunungkidul.
Baca juga : Budaya Rasulan di Gunungkidul
Tahun ini “Rasulan” Gunungkidul sdh Resmi terdaftar masuk Pencatatan Kekayaan Komunal (KIK) bersama Budaya² atau kearifan lokal lain DIY.
Penyerahan Surat KIK di DIY 2022
Acara Jumat kemarin 11/3/22 penyerahan Sertifikat KIK, Hak Cipta dan Merk, MoU Dirjen KI denga UMBY serta acara Diseminasi hak Cipta. Plt Dirjen KI menyerahkan 8 surat pencatatan KIK asal Provinsi DI Yogyakarta, yaitu :
- Andong Yogyakarta
- Bedhaya Semang
- Beksan Floret
- Metode Belajar Sariswara Ki Hajar Dewantara
- Langen Toyo
- Sholawat Maulud Jawi
- Rasulan (GK)
- Krumpyung.
Selain itu, Razilu juga memberikan :
- sertifikat merek ‘100% Jogja’
- surat pencatatan ciptaan ‘Lembayung Senja di Jogja’
Dokumentasi Rasulan
Saya lahir dan besar di Gunungkidul, jadi sudah tidak asing bagaimana sebuah radulan diselenggarakna. Namun jaman dulu yang terbatas tidak punya dokumentasi yang baik. “Rasulan 2012” salah satu video “Rasulan tertua” yg pernh saya dokumentasikan masuk yotube, video sampai jungkir balik No Editing 😀
Beberapa arsip Video Arsip Rasulan Nitikan-Sambirejo tahun :
2020 : https://youtu.be/HzcrEe1fp28 (SVC)
2019 : https://youtu.be/nTAWb6k7cnU
2018 : https://youtu.be/wIu0L7VLcBw (Hery Fosil)
2016 : https://youtu.be/TSglMsRpp58 (Iwan dana)
2012 : https://youtu.be/OUjLUQlcJEM
Arsip rasulan di tempat lain di Gunungkidul juga tidak kalah banyak, bisa di eksplore di Youtube 🙂
One thought on “Rasulan Gunungkidul Resmi Terdaftar Sebagai KIK”